Aset Investasi Rumah | Jenis - Jenis Capital Gain dan Keuntungan yang didapatkan
5 menit
Saat ini kamu memiliki aset investasi apa saja? Apakah saham, emas, properti, atau aset lainnya. Apapun aset yang kamu miliki saat ini yang pasti aset investasi merupakan kekayaan yang dimiliki baik itu berwujud atau tidak berwujud, bergerak atau tidak bergerak yang semuanya memiliki tujuan agar bisa digunakan atau bermanfaat di masa yang akan datang.
Banyak sekali instrumen investasi yang ada saat ini dan memiliki risiko serta reward tersendiri, salah satunya aset investasi rumah. Aset investasi rumah merupakan aset berwujud dan tidak bergerak, umumnya aset investasi ini disebut dengan aset properti dan biasanya digunakan untuk aset investasi jangka panjang.
Investasi properti tidak hanya bicara tentang banyaknya properti atau rumah yang kita miliki akan tetapi rumah yang saat ini kamu tinggali termasuk ke dalam salah satu aset investasi yang berguna di masa depan, investasi rumah ini selain memberikan manfaat masa kini yaitu bisa kita gunakan sebagai tempat tinggal juga bisa menjadi aset di masa depan yang bisa kita gunakan.
Lalu, bagaimana mendapatkan keuntungan dari investasi rumah ini? Simpelnya aset rumah yang kamu miliki di masa depan bisa digunakan dengan menjual rumah secara langsung yaitu apabila kamu ingin pindah rumah ke tempat baru atau mendapatkan nilai ekuitas rumah yang membeku serta tidak kamu sadari, nilai ekuitas rumah ini bisa kamu gunakan untuk kebutuhan dana darurat, renovasi rumah, atau kebutuhan konsumtif lainnya.
Keuntungan aset investasi ini sering disebut capital gain, yaitu keuntungan yang didapatkan apabila aset yang dimiliki sudah terjual. Keuntungan didapatkan dari selisih nilai jual aset saat ini dikurangi dengan nilai beli aset saat membelinya. Misal harga rumah saat membeli adalah 700 juta dan 2 tahun mendatang harganya 850 juta artinya capital gain yang akan kamu dapatkan adalah 150 juta (850 juta dikurangi 700 juta). Itu adalah keuntungan langsung yang akan kamu dapatkan apabila menjual aset tersebut. Di samping itu capital gain terbagi menjadi 2 jenis yaitu capital gain jangka panjang dan capital gain jangka pendek.
Capital gain jangka panjang adalah keuntungan modal jangka panjang yang didapatkan dari penjualan aset yang disimpan lebih dari 36 bulan atau 3 tahun. Misal kamu membeli rumah dan sudah kamu tinggali dan rawat lebih dari 3 tahun dan berniat akan menjualnya maka itu termasuk capital gain jangka panjang karena sudah menyimpan aset lebih dari 3 tahun.
Sedangkan capital gain jangka pendek adalah keuntungan modal jangka pendek yang didapatkan dari penjualan aset yang disimpan kurang dari 12 bulan atau 1 tahun. Misalnya kamu membeli rumah dan merawatnya akan tetapi kurang dari setahun kamu berencana untuk pindah dan menjualnya maka capital gain yang kamu dapatkan termasuk ke dalam capital gain jangka pendek.
Selain capital gain terdapat istilah lainnya yaitu capital loss. Capital gain merupakan keuntungan dari penjualan aset maka capital loss adalah kerugian dari penjualan aset, hal ini terjadi apabila harga jual rumah yang kamu beli lebih murah dibanding harga beli sehingga mengalami kerugian. Hal ini yang perlu diperhatikan dan dihindari supaya kamu tidak mengalami kerugian dari aset investasi rumah.
Hal yang bisa kamu lakukan agar mendapatkan capital gain dari aset rumah adalah dengan selalu melakukan perawatan terhadap rumah dengan renovasi sehingga nilai rumah bisa mengalami peningkatan (apresiasi), selain itu opsi lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan menunggu pasar properti mengalami peningkatan.