5 Hal yang Membuat KPR Ditolak
5 menit
Banyak jalan menuju Roma, perumpamaan tersebut dapat juga diterapkan untuk ”Banyak jalan membeli rumah”. Salah satunya adalah dengan pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) yang disediakan oleh pihak bank. Sekarang ini semakin banyak bank yang menyediakan KPR.
Bank juga menawarkan kemudahan dan program menarik untuk Anda yang ingin mengajukan KPR. Akan tetapi, tidak semua pengajuan KPR diterima oleh pihak Bank. Banyak orang yang ditolak pengajuan KPR-nya. Berikut beberapa paparan yang memberi tau apa saja yang membuat pengajuan KPR Anda ditolak:
1.Status Kerja
Biasanya KPR dengan tenor panjang akan diberikan untuk klien yang memiliki status kerja tetap minimal dua tahun. Walau penghasilan tidak besar, dengan status kerja yang jelas pihak bank akan mempertimbangkan hal tersebut.
Selain itu, pihak bank juga mempertimbangkan reputasi perusahaan tempat Anda bekerja. Jika perusahaan tidak memiliki badan hukum yang jelas dan reputasi kurang bagus, besar kemungkinan Anda akan ditolak pihak bank untuk mendapatkan KPR. Ada juga perusahaan yang menyediakan KPR bagi karyawannya, tentu hal ini mempermudah bagi Anda.
2. Penghasilan Belum Mencukupi
Pihak bank biasanya memiliki syarat cicilan maksimal 30% dari nilai gaji pasangan suami-istri atau individu. Jika Anda wirausaha akan dilihat catatan penghasilan selama satu tahun, atau laporan keuangan yang terdokumentasi lainnya. Jika Anda memilih pilihan hunian harganya lebih dari kemampuan cicilan Anda, besar kemungkinan akan ditolak.
Selain itu, pihak bank melihat penghasilan terkecil dalam satu tahun. Misalnya saja, penghasilan rata-rata Anda pertahun 8 juta. Akan tetapi, Anda pernah mendapat gaji 6 juta perbulan. Pihak bank menentukan patokan penghasilan dari pendapatan bulanan terkecil tersebut.
3. Performa debitur
Mungkin sebagian dari kita berpikir kalau tidak memiliki riwayat kredit atau hutang akan lebih mudah mendapatkan KPR. Nyatanya, pihak bank akan mempertimbang debitur yang telah memiliki reputasi kredit yang bagus. Jika memiliki riwayat mencicil motor hingga lunasi, hal ini akan menjadi point tambahan pihak bank.
Sebaliknya, bila Anda belum memiliki pengalam sebagai debitur kemungkinan besar akan ditolak dalam pengajuan KPR. Alangkah baiknya, Anda mempersiapkan hal ini sebelum mengajukan KPR. Tentunya, dengan riwayat pembayaran yang baik.
4. Syarat tidak terpenuhi
Dokumen prasyarat pengajuan KPR cukup banyak, Anda harus teliti untuk mempersiapkan semuanya. Selain itu, detail seperti masa berlaku dokumen juga harus diketahui. Jangan sampai ketika pengajuan, dokumen Anda sudah tidak berlaku.
Persiapkan dengan matang, jika diperlukan dokumen asli atau legalisir hal itu tentu harus dipenuhi. Selain itu, kesalahan pengisian form aplikasi KPR sering juga terjadi. Anda harus teliti dalam pengisian form ini. Jika ada sesuatu yang tidak diketahui dalam form, alangkah baiknya Anda bertanya kepada pegawai bank.
5. Lokasi Rumah
Pastikan rumah yang Anda pilih tidak bermasalah apapun. Ada beberapa faktor yang bisa tertolak akibat dari lokasi rumah: Area sengketa, tidak layak huni seperti dekat dengan tempat pembuangan sampah atau area berbahaya
Itulah 5 hal yang memungkinkan pengajuan KPR Anda ditolak. TapHomes siap membantu klien untuk pengajuan KPR, dengan mengikuti program Rent To Own selama 3-5 tahun. Anda berpeluang untuk mendapatkan KPR, TapHomes siap melaporkan pembayaran bulanan Anda ke pihak bank sebagai pertimbangan pengajuan KPR.