Rent to Own, KPR Terkini dengan Histori Pembayaran Sewa Kost. Apa Bisa?

21 Desember 2022
5 menit
Calendar

Pembayaran Sewa Menjadi Komponen Pengajuan KPR di Amerika Serikat

Federal Housing Administration (FHA), lembaga asuransi KPR dari Kementerian Perumahan dan Pembangunan Perkotaan Amerika Serikat menyatakan bahwa apabila Anda membayar biaya sewa tepat waktu maka hal itu mengindikasikan bahwa Anda juga dapat membayar KPR tepat waktu. Pernyataan ini disampaikan kepada para kreditur untuk mempertimbangkan calon debitur khususnya yang baru pertama kali menggunakan fasilitas kredit dan tidak memiliki skor kredit.

Fannie Mae dan Freddie Mac, dua perusahaan kreditur pembiayaan perumahan yang dinaungi oleh Kongres Amerika mulai menerapkan sistem tersebut sebagai salah satu proses dalam pengajuan KPR. Mereka akan melihat riwayat sewa selama 12 bulan terakhir melalui informasi data akun rekening pemohon. Komponen ini akan membantu sekitar 17% dari total penilaian kelayakan pemberian kredit.

Inovasi penilaian pengajuan kredit kepemilikan rumah ini merupakan upaya pemerintah Amerika Serikat untuk menghilangkan hambatan masyarakat dalam memiliki rumah yang mana berkisar lebih dari 45 juta jiwa belum memiliki skor kredit.

Lalu bagaimana pengajuan dan ketentuan KPR di Indonesia?

Bank

Pengajuan KPR di Indonesia cukup mudah. Dilansir dari CNN, berikut syarat utama dalam pengajuan KPR:

  1. Nasabah harus tercatat sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Berpenghasilan tetap dengan masa kerja minimal 2 tahun.
  3. Berusia minimal 21 tahun sampai dengan 45 tahun
  4. Maksimal pembiayaan adalah 80-90 persen dari nilai objek yang akan dibiayai

Selain dari keempat poin di atas, terdapat komponen penilaian lainnya yang dilakukan oleh lembaga keuangan dua di antaranya adalah kemampuan pembayaran cicilan rumah dan Slik OJK. Kedua komponen ini tentunya diperlukan untuk menilai apakah calon nasabah mau dan mampu membayar tagihan kredit yang dilihat dari kedisiplinan waktu pembayaran kredit dari skala kolektibilitas 1-5. Histori dari aktivitas kredit inilah yang dinamakan dengan riwayat kredit.

Bagaimana kaitan antara riwayat kredit dengan masyarakat Indonesia yang ngekos / ngontrak?

History

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Lokadata.id mengenai total pengeluaran rumah tangga tahun 2018, biaya kontrak/sewa penduduk Jakarta Selatan adalah sebesar 17,2% dari rata-rata total pengeluaran 8,36 juta per bulan. Angka ini termasuk besar mengingat cicilan tidak boleh lebih dari 30% pendapatan.

Dari hasil riset tersebut dapat dikatakan bahwa seseorang yang mampu membayar biaya sewa per bulan secara tepat waktu maka dapat mengindikasikan bahwa ia akan membayar cicilan rumah tepat waktu. Dikarenakan secara besar pengeluaran pun hampir sama dengan besar cicilan KPR.

Mengantisipasi inovasi yang ada di Amerika Serikat terkait kebijakan proses penilaian pemberian KPR terjadi juga di Indonesia, TapHomes menghadirkan fleksibilitas skema Rent to Own untuk memfasilitasi masyarakat yang belum mempunyai riwayat kredit melalui pembayaran kos/kontrak yang dibayarkan setiap bulan.

Loan Approved

Rent to Own pada dasarnya adalah solusi kepemilikan rumah dimana konsumen dapat tinggal di rumah impian dengan cara menyewa sambil membangun riwayat kredit yang bagus dan mengumpulkan porsi pemilikan rumah yang setara dengan DP minimal perbankan. Namun bagi Anda yang belum menentukan rumah yang ingin dibeli, Anda dapat mempersiapkan diri lebih awal untuk membangun riwayat kredit melalui pembayaran kos/kontrak per bulan sambil mengumpulkan down payment sesuai dengan kapabilitas Anda.

Yuk cek daftar rumah dan apartemen apa saja yang dapat kamu miliki dengan Rent to Own TapHomes!

TapHomes Catalogue

Untuk detailnya bisa kunjungi ke >>> House Price Catalogue