4 Kota Satelit Ini Jadi Lokasi Favorit untuk Rumah Milenial

23 Maret 2021
5 menit

Lokasi selalu jadi pertimbangan utama saat akan menyewa atau membeli rumah. Namun, tanah maupun hunian yang berada di daerah strategis sudah barang tentu punya harga tinggi, apalagi jika letaknya di tengah kota besar seperti Jakarta. Di kota metropolitan ini, mustahil bisa menemukan rumah nyaman dengan aksesibilitas tinggi yang dijual di bawah harga Rp350 juta.

Itulah sebabnya orang-orang yang bekerja di Jakarta lebih suka membeli hunian di kota satelit sekitaran Jakarta. Selain harga properti yang lebih murah, alasan lainnya adalah daerah-daerah ini merupakan lokasi yang ideal untuk rumah milenial. Fasilitas dan akses yang ditawarkan pun tak kalah dengan yang ada di kota besar seperti Jakarta.

Nah, kota satelit mana saja sih yang jadi favorit para milenial yang sedang berburu hunian?

1. Depok

Depok

Depok merupakan kota satelit Jakarta yang sering jadi incaran para milenial yang tengah mencari rumah murah. Kota yang terletak di selatan Jakarta ini menawarkan banyak pilihan hunian dengan lingkungan yang asri. Nggak sedikit juga lho perumahan yang dikonsep dengan nuansa religius.

Selain itu, akses transportasi Depok menuju kota besar Jakarta juga amat mudah, baik dengan TransJakarta maupun KRL. Keberadaan Universitas Indonesia di Kota Depok juga jadi poin plus sekaligus peluang bagus buatmu yang ingin merintis berbagai usaha.

2. Bekasi

Bekasi

Kalau kamu mencari referensi wilayah dengan perumahan murah dan akses yang strategis, Bekasi adalah salah satu pilihan yang tepat. Sebagai salah satu kota penyangga ibu kota, Bekasi menawarkan berbagai kemudahan layaknya yang bisa kita dapatkan di Jakarta. Selain pusat bisnis dan pusat perbelanjaan, di sana juga terdapat kawasan industri yang cukup potensial.

Tak heran kalau perumahan di Bekasi masih terus jadi incaran mereka yang tengah mencari rumah milenial dengan harga miring. Ketersediaan fasilitas publik dan hunian-hunian idaman pun turut meramaikan nama Bekasi dalam deretan wilayah paling digemari milenial dalam hal properti.

3. Bogor

Bogor

Selain Bekasi dan Depok, mereka yang berkarier di Jakarta ternyata juga lebih memilih untuk tinggal dan membeli rumah di Bogor, lho. Selain alasan harga rumah yang lebih murah, Bogor juga punya kelebihan lain seperti fasilitas lengkap dan akses transportasi yang mudah serta lengkap.

Bogor bahkan menawarkan suasana yang tak bisa ditemukan di kota-kota satelit lainnya, seperti udara yang masih sejuk dan asri, area bebas banjir karena berada di dataran tinggi, kualitas air yang bersih, dan biaya hidup yang cukup murah.

4. Tangerang Selatan

Tangerang Selatan

Solusi lain buat kamu yang ingin tinggal dekat Jakarta tapi dengan biaya sewa atau beli rumah yang lebih murah adalah Tangerang Selatan. Tangsel menawarkan semua kelebihan yang dicari para milenial, seperti jarak ke kantor, kemudahan akses, hingga kelengkapan fasilitas.

Di Tangerang Selatan, kamu bisa dengan mudah menemukan pusat-pusat hiburan, bisnis, dan perbelanjaan. Kondisi infrastruktur akses seperti jalan raya pun cukup bagus, rindang, dan tak semacet kota-kota lain di sekitarnya.

Tentu nggak cuma itu, harga properti di wilayah ini juga terbilang masih sangat wajar—baik yang kondisi baru maupun bekas. Wajar jika Tangsel selalu diincar sebagai lokasi untuk membangun rumah milenial.

Selain alasan-alasan di atas, kota penyanggah umumnya lebih disukai karena kehidupan sosial yang masih cukup kental. Tentunya kamu sudah makin mantap kan untuk pilih dan tinggal di hunian di area satelit Jakarta, kan.

Masih bingung mau sewa atau beli karena khawatir tidak betah? Tenang saja! TapHomes bisa jadi solusi buat kamu yang ingin tinggal di wilayah Jakarta dan sekitarnya dengan harga yang terjangkau. Selain lokasinya nyaman, tersedia juga skema Rent-to-Own yang memungkinkanmu membeli rumah yang kamu sewa setelah 3 tahun.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, wujudkan rumah impian milenialmu bersama TapHomes sekarang juga!